Sabtu, 14 November 2009

Tanda - tanda Umum dan Gejala Depresi

Gejala-gejala depresi :

Depresi, kesedihan dan perasaan negatif dapat kita alami dari waktu ke waktu. Berikut adalah daftar gejala-gejala depresi yang paling umum. Jika anda mempunyai lebih dari satu akan gejala-gejala tersebut secara terus menerus, sangat mungkin anda sedang mengalami depresi, yaitu :

- Kesedihan yang menetap, kecemasan, atau perasaan "kosong"
- Pesimis dan merasa putus asa
- Merasa bersalah, tidak layak
- Kehilangan semangat atau kesenangan pada aktifitas di mana orang lain dapat menikmatinya, termasuk seks
- Energi yang menurun, kelelahan, menjadi "lamban"
- Sulit berkonsentrasi, mengingat, membuat keputusan
- Insomnia, bangun tidur lebih cepat, atau terlalu banyak tidur
- Kehilangan selera makan dan atau berat badan, atau terlalu banyak makan dan berat badan bertambah
- Pikiran-pikiran tentang kematian atau bunuh diri, mencoba bunuh diri
- gelisah
- Gejala sakit fisik yang menetap dan tidak kunjung sembuh, seperti sakit kepala, sakit punggung, digestive disorder, dan sakit yang kronis lainnya

Kenali Gejala DEPRESI

disadari penderitanya. Mereka umumnya datang ke dokter dengan keluhan kelelahan, insomnia, nyeri, gejala sakit maag
atau gejala fisik lainnya. Depresi merupakan fluktuasi emosi yang bersifat dinamik, mengikuti suasana perasaan internal
dan eksternal individu. Data Organisasi Kesehatan Dunia menyebutkan, pada tahun 2020 depresi akan jadi beban global
sebagai penyakit kedua di dunia setelah jantung iskemik. Prevalensi depresi diperkirakan 5 persen hingga 10 persen per
tahun, sedangkan prevalensi depresi pada wanita dua kali lipat lebih tinggi dibandingkan pria. Penderita depresi
umumnya memiliki gejala klinis berupa kehilangan minat, menarik diri dari aktivitas sehari-hari, pemurung, kelelahan,
nafsu makan hilang atau malah berlebihan, sulit konsentrasi, ingin bunuh diri. Penderita juga mudah tersinggung,
merasa bersalah, tak berharga, dan pesimistis. Sebanyak 50 persen hingga 69 persen pasien depresi mengeluhkan
gejala somatik, seperti pusing, mual, keluhan lambung, saluran napas, dan nyeri tak jelas sumbernya. Karena itu, perlu
diwaspadai gejala-gejala depresi seperti fatique / kelelahan, insomnia / kesulitan tidur, sesak napas, nyeri punggung,
diare, dan sakit kepala. Pasien juga bisa menderita nyeri dada, gangguan seksual, nyeri pinggang, dan gangguan sistem
saraf otonom. Gejala depresi dapat memburuk, mengganggu perilaku sehari-hari, dan muncul bersama penyakit lain.
Penyakit fisik yang menyertai depresi itu, antara lain, penyakit paru kronik, gangguan neurologik, gangguan pencernaan,
kanker, pascastroke, diabetes mellitus, jantung koroner, dan parkinson. Depresi dan penyakit fisik ini muncul bersamaan,
tetapi sebagai penyakit yang tidak ada hubungannya sama sekali. Depresi muncul dua sampai sepuluh kali lebih tinggi
pada keturunan pertama dibandingkan kontrol normal, dan pada keturunan kedua menurun tajam. Depresi juga bisa
terjadi pada saudara kandung maupun saudara kembar. Faktor biologis pemicu depresi adalah serotonin, norepinephrin,
dan dopamine. Tekanan lingkungan bisa memicu depresi kepada seseorang, seperti putus cinta, pola asuh penuh
keharusan, terisolasi dari pergaulan sosial, perubahan hidup yang besar, dan kesulitan keuangan. Depresi mudah
menyerang orang dengan kepribadian mudah khawatir, harga diri kurang, sensitif, mengkritik diri sendiri, pemalu, tidak
asertif, dan perfeksionis. Pada perempuan, faktor hormonal ikut mendorong terjadinya depresi. Hal ini umumnya terjadi
saat siklus haid, kehamilan atau pasca persalinan, dan menjelang menopause. Kaum perempuan di perkotaan rentan
terkena depresi dibandingkan dengan pria karena menanggung beban ganda. Mereka harus bekerja dan dituntut dapat
mengurus rumah tangga dengan baik. Pengobatan Banyak penderita depresi kurang mendapat pengobatan. Sebab,
pasien umumnya kurang mengenali gejala depresi, perhatian penyakit cenderung pada keluhan somatik atau fisik,
kurang paham akibat buruk depresi yang tidak diobati, terbatasnya pelayanan kesehatan, dan adanya stigma.
Sementara tenaga kesehatan kurang mendapat pengetahuan tentang depresi dan pengobatannya, kurang menguasai
keterampilan interpersonal menghadapi gangguan emosi, sulit mendiagnosis depresi. Sistem penggantian asuransi
untuk gangguan mental masih belum berjalan dengan baik. Ada sejumlah pilihan terapi bagi penderita, yakni
farmakoterapi, psikoterapi, atau konseling dan electroconvulsive therapy (ECT). Farmakoterapi kadang kurang efektif
sebab 52 persen dari dokter umum memakai dosis lebih rendah dari yang dianjurkan. Sekitar 40 persen dari dokter
umum dan tujuh persen dari psikiater meresepkan dalam jangka waktu lebih pendek dari rekomendasi periode terapi
berkelanjutan minimum. Terapi rumatan dengan menggunakan obat antidepresi bisa mengurangi mengurangi risiko
kambuhnya gangguan depresi. Hal ini harus disertai dengan terapi berkelanjutan dengan antidepresan untuk
mengurangi kemungkinan kekambuhan hingga 70 persen dibandingkan penderita yang menghentikan pemberian
obatnya. Obat antidepresan dinilai efektif karena bekerja lebih baik dan cepat daripada nonpsikofarmaka. Syaratnya,
pengobatan harus dipatuhi dengan ketat. Kesalahan yang lazim terjadi adalah tidak memantau hasil pengobatan, efek
samping dan ketaatan berobat, dosis tidak cukup, terlalu cepat menghentikan, dan tidak memberi edukasi kepada
pasien dan keluarganya," ujar Danardi. Bagi pasien depresi yang resistan terhadap pengobatan yang standar dan terapi
kejut, dalam majalah Newsweek disebutkan kini ada metode non-invasif bernama repetitive transcranial magnetic
stimulation (RTMS). Terapi ini merupakan metode non invasif untuk membangkitkan sel-sel saraf pada otak dengan
cepat melalui gelombang elektromagnetik yang lemah. RTMS juga merupakan alat untuk meneliti bagaimana fungsi
otak. Dalam suatu studi baru-baru ini, 45 persen dari pasien yang diberi RTMS mengalami keringanan sedikitnya
separuh dari gejala depresi, sementara 31 persen pasien benar-benar hilang gejala depresinya setelah sembilan minggu
menjalani RTMS. Sejauh ini, RTMS siap digunakan di Kanada, Australia, Selandia Baru, Israel, dan Uni Eropa. Pada
awal tahun 2007, Pemerintah Amerika Serikat kemungkinan mengeluarkan aturan tentang RTMS sebagai penanganan
depresi. Namun, penggunaan RTMS ini butuh penelitian lebih lanjut, terutama bagaimana sebaiknya pemakaian RTMS
kepada pasien depresi jika digabungkan dengan antidepresan dan ECT. Sebab, hingga kini belum ada data yang
konsisten karena tak ada panduan pelaksanaannya dan keterbatasan penelitian yang dilakukan. Selain mengikuti
berbagai terapi itu, penderita dianjurkan melakukan aktivitas positif, menetapkan target harian yang ringan dan dapat
dicapai untuk melakukan aktivitas menyenangkan, merencanakan hal-hal yang akan dilakukan. Cobalah berkumpul
bersama orang lain atau anggota keluarga untuk berbagi rasa. Keterlibatan keluarga penting dalam penyembuhan
pasien. Karena itu, keluarga perlu mendapat informasi tentang perjalanan penyakit, hasil diagnosis, dan rencana terapi.
Keluarga diharapkan bisa ikut membantu mengenali keluhan fisik akibat depresi, mengawasi kondisi pasien, dan
memotivasinya untuk sembuh

MENGATASI KEBIASAAN BURUK DIRI KITA

Setiap manusia memiliki kepekaan terhadap lingkungan dimana dia berada.Kepekaan ini akan menjadi salah satu sumber timbulnya kebiasaan yang sering tanpa kita sadari menjadi akar dalam diri kita.Kebiasaan terdiri dari 2 bagian dimana bagian pertamanya adalah kebiasaan secara sengaja dan keduanya kebiasaan tanpa sengaja.
Kebiasaan ini timbul akibat terjadinya proses yang berulang-ulang kali atau continue seperti contoh kongkrit yang dapat kita lihat yaitu kepekaan seseorang terhadap alat musik yang menjadikan orang tersebut cepat marah atau emosional.Hal ini menjadi suatu kebiasaan buruk atau negatif yang ada daalm diri kita.Kebiasaan ini akan berakar dalam diri kita secara perlahan-lahan layaknya tumbuh-tumbuhan yang disiram akan menjadi subur dan berakar kuat.Kebiasaan yang telah lama berakar dalam diri kita jika itu merupakan kebiasaan buruk akan sangat sulit untuk dirubah tanpa adanya faktor 2 pendorong atau pendukung untuk menghilangkan kebiasaan buruk tadi.Disini diperlu kan juga usaha yang keras dan kehendak yang kuat dalam diri kita untuk merubah ke- biasaan buruk tadi.
Kebiasaan buruk akan berakibat hal-hal yang negatif yang akan terjadi pada diri kita se perti perkembangan pribadi kita menjadi terhambat,dicemoohkan oleh orang lain, diku cilkan dari pergaulan masyarakat,dan mungkin tidak dihargai oleh orang lain yang akan timbul rasa saling curiga.
Untuk mencegah terjadinya kebiasaan buruk yang semakin parah dalam diri kita maka diperlukan adanya suatu usaha yang nyata dari diri kita untuk membantu melepaskan kebiasaan buruk tadi dengan cara seperti dibawah ini.
MOTIVASI YANG KUAT UNTUK BERUBAH
Motivasi yang kuat sangat diperlukan dalam diri kita,jika kita ingin berubah karena tan pa adanya motivasi yang kuat kita tidak akan pernah berubah dan kebiasaan buruk terus menghantui kita.Dengan adanya motivasi dalam diri kita maka timbul pertanyaan kena pa kita harus berubah,karena ini akan meningkatkan rasa percaya diri kita yang tinggi untuk berubah.Dengan adanya motivasi tinggi kita akan berupaya memperjuangkan apa yang menjadi tujuan utama kita yaitu lepas dari kebiasaan buruk.
ADANYA KEHENDAK KERAS DALAM DIRI KITA
Motivasi tanpa didukung oleh kehendak yang keras dalam diri kita untuk berubah akan menjadi sia-sia saja karena tidak akan terwujud apa yang menjadi keinginan kita.Hanya nermodalkan motivasi atau daya dorong yang kuat daalm diri kita tidak akan mengha- silkan apa-apa untuk memerangi kebiasaan buruk.Karena untuk memerangi kebiasaan buruk tentu membutuhkan kehendak yang kuat untuk melaksanakan motivasi yang telah ada seperti menghadapi berbagai tantangan dan rintangan dalam bentuk godaan atau lain sebagainya.
PUTUS HUBUNGAN SELAMANYA DENGAN KEBIASAAN BURUK
Sebagian besar orang akan sulit memutuskan hubungan dengan kebiasaan buruk yang ada dalam diri mereka.Hal ini karena sudah mendarah daging dalam diri kita masing - masing.Dari usaha yang telah dilakukan yaitu motivasi dan kehendak diperlukan suatu strategi untuk memutuskan hubungan dengan kebiasaan buruk tadi.Yang dapat kita ki ta lakukan adalah menemukan strategi yang terbaik dan melakukannya sedikit demi sedikit yang lama kelamaan akan menghilang dan kita akan terbebaskan dari kebiasaan buruk tadi.Dalam melaksanakan strategi tentu perlu adanya kesabaran.Tanpa kesabaran hasil yang diperoleh juga belum tentu memuakan kita.
SATU PERSATU DIHILANGKAN KEBIASAAN BURUK INI
Kita berkeinginan untuk menghilangkan kebiasaan buruk tersebut dalam waktu yang sangat singkat.Alhasil yang kita peroleh justru banyak kegagalan.Kegagalan itu bukan berasal dari orang lain tapi dari diri kita sendiri.Maka dari itu kita perlu melihat hasil usaha kita untuk menghilangkan kebiasaan buruk tadi.Kita berupya menghilangkan satu persatu bukan secara sekaligus.Disini kita dituntut untuk memiliki kesabaran untuk menghilangkan kebiasaan buruk itu secara perlahan-lahan bukan secara spontan semua dilakukan agar cepat selesai.Ini akan berakibat gagal total.Layaknya tumbuh-tumbuhan diberi pupuk hari demi hari akan tumbuh subur tapi jika diberi pupuk melebih takaran yang ada agar cepat tumbuh akan membawa kematian bagi tumbuh-tumbuhan tadi.
MEMBERIKAN FEEDBACK BERUPA PUJIAN DAN HUKUMAN ATAS DIRI KITA
Kita tentu tidak bisa meminta orang lain untuk memuji atau menilai hasil kerja kita atas usaha kita untuk memerangi kebiasaan buruk yang ada dalam diri kita.Yang dapat kita lakukan adalah menilai diri kita sendiri sampai sejauh mana hasil yang tercapai dalam usaha kita memerangi kebiasaan buruk tadi.Hal ini akan terlihat dari tindakan kita sehari-hari atau juga kritikan teman atas tindakan kita.Kita akan secara sadar melihat perkembangan dalam diri kita apakah sudah baik atau belum.Jika belum baik maka kita perlu mendisplinkan diri kita atau menghukum diri kita atas usaha yang masih belum maksimal yang kita lakukan.Kita sendiri yang menentukan hukuman apa yang pantas kita peroleh .Maka dengan demikian itu menjadi suatu pertanda untuk kita agar kita tetap berupaya agar kebiasaan buruk jauh dari kita.

Dalam usaha memerangi kebiasaan buruk kita juga dituntut agar tetap memelihara kebiasaan baik yang telah kita tanamkan dengan cara mengembangkan kebiasaan baik tadi.Ada beberapa usaha yang diperlukan untuk mengembangkan kebiasaan baik kita.Seandainya kita ditampar pada pipi kiri maka berikan juga pipi kananmu,begitu juga dengan kebiasaan buruk kalau kita berhasil menjauhkan kebiasaan buruk maka kita harus tetap memelihara kebiasaan baik dan bukan membiarkannya begitu saja.
Kapan kita mulai?Sejak dini yaitu dari bayi atau juga sekarang bagi yang belum memulai,tidak ada kata terlambat untuk merubah kebiasaan buruk menjadi baik.Kita juga perlu intrsopeksi diri kita atau mengevaluasi diri kita yang disebut sebagai suatu penelitian batin kita yang dapat kita lakukan pada malam hari atau waktu yang relatif panjang atau tidak mengganggu aktifitas kita sehari-hari.
Walaupun kebiasaan buruk dapat kita lakukan seorang diri ada baiknya kita juga didukung oleh orang lain terutama orang yang dapat kita percaya atau teman dekat kita.Bantuan ini sangat besar artinya jika kita mau saling terbuka ,percaya dan tidak ada unsur kebohongan atau menutu=nutupi kekuragan kita.Niscaya hasilnya akan lebih memuaskan.
Usaha kita akan lebih baik lagi jika kita meminta bantuan kepada penyelamat kita yang kita sebut TUHAN.Bagi tiap agama tentu berbeda tapi tetap mempunyai tujuan yang sama untuk meminta bantuan penyelamatNYA.Bila anda bersungguh-sungguh yakinlah bahwa diri anda akan berubah total dalam mengarungi hidup ini.Ini adalah hanya sebuah tips yang mungkin akan berguna bagi anda sekalian dan semoga sukses.

Membina Hubungan Baik Dengan Orang Lain

“Yaa ayyuhalladziina aamanurkau wasjudu, wabudu Rabbakum, wafaluu khaira laallakum tuflihun.”(QS. Al-Hajj:77) Hai orang-orang yang beriman rukulah, sujudlah dan sembahlah Rabbmu serta perbuatlah kebajikan-kebajikan agar kalian memperoleh keberuntungan / kemenangan.
Firman Allah SWT di atas mengisyaratkan bahwa untuk meraih keberuntungan di dunia dan akhirat dibutuhkan usaha terpadu antara kegiatan ubudiyah atau hablumminaLlah dan kegiatan memproduksi kebajikan atau hablumminannaas. Keduanya merupakan kesatuan yang tidak boleh ditinggalkan. Artinya, selain diperintahkan untuk ruku, sujud dan menyembah Allah, seorang mumin juga dituntut aktif berbuat kebajikan terhadap sesama manusia.
Korelasi antara hubungan vertikal (hablumminaLlah) dengan hubungan horizontal (hablumminannaas) juga terlihat jelas dalam sebuah Hadits Nabi
SAW: Ittaqillaha haitsu maa kunta wa atbii sayyi-atal hasanata tamhuha wa khaliqin naasa bikhuluqin hasan. (Bertaqwalah kepada Allah di manapun kamu berada dan iringilah perbuatan buruk dengan perbuatan baik (karena kebaikan dapat mengkompensasi keburukan) dan bergaullah dengan sesama manusia dengan akhlaq yang baik).
Dalam hadits tersebut terungkap bahwa perintah bertaqwa kepada Allah harus dilanjutkan dengan berbuat kebaikan serta bergaul dengan sesama manusia dengan akhlaq yang baik.
Dalam kaitannya dengan hablumminaLlah keunggulan kompetitif vertikal seseorang ditentukan berdasarkan tingkat ketaqwaannya (Inna akramakum indaLlahi atqaakum, QS. 49:13). Sedangkan keunggulan kompetitif horizontal ditentukan oleh besar kecilnya kadar kemanfaatan yang dimiliki orang tersebut bagi orang lain (Khairunnaasi anfauhum linnaas, Al-hadits, Riwayat …)
Menyadari adanya keterkaitan yang begitu erat antara hablumminaLlah dan hablumminannaas, para salafus shalih cepat melakukan instrospeksi
(muhasabah) terhadap hablumminaLlah mereka apabila mereka mengalami kesulitan atau masalah di dalam hablumminannaas mereka.
Jadi misalnya suatu saat mereka mendapati istri mereka marah-marah, anak-anak mereka sulit diatur dan bahkan keledai atau onta mereka susah dikendalikan, maka mereka segera merasa bahwa ada yang tidak beres dalam hubungan ubudiyah dan taqarrub mereka kepada Allah.
Sebaliknya, walaupun seseorang rajin beribadah kepada Allah atau menonjol kegiatan ubudiyahnya, bila hubungannya dengan sesama manusia buruk, maka ia tidak akan selamat di dunia apalagi di akhirat. Dalam suatu sirah, digambarkan seorang wanita yang ahli ibadah, rajin shalat tahajjud dan shaum sunnah, tetapi karena ia gemar menyakiti hati tetangganya baik dengan lisan maupun perbuatan, maka ia dikomentari Rasulullah SAW sebagai calon penghuni neraka. Naudzubillahi min dzalik.
Seyogyanya memang hubungan yang baik dan sehat antara seorang hamba dengan Rabbnya akan berimbas atau berdampak positif pada hubungannya dengan sesama manusia.
Pertanyaan bagaimana caranya agar kita bisa membina hubungan dengan baik dengan orang lain ?
1. Keimanan dan Ketaqwaan kepada Allah SWT.
Syarat utama atau modal dasar membina hubungan dengan orang lain adalah keimanan dan ketaqwaan kepada Allah. Dengan kata lain kunci utama pembuka hubungan baik dengan orang lain adalah adanya quwwatu sillah billah (kekuatan hubungan dengan Allah). Karena memang seperti sudah disinggung di bagian muqaddimah bila hubungan kita dengan Allah baik, akan baik pulalah hubungan kita dengan manusia lain. Tetapi jika yang terjadi seseorang yang rajin beribadah tetapi akhlaqnya buruk sehingga buruk pula hablumminannaasnya, berarti ada something wrong dalam ibadahnya tersebut.
Boleh jadi ibadah yang dilakukannya tersebut sekedar ritual yang tidak dihayati dan difahami sehingga tidak membawanya pada esensi atau hakikat ibadah tersebut.
Padahal dalam Islam tidak ada dikotomi antara ibadah khasshah seperti ruku, sujud dalam shalat, shaum, haji dll dengan ibadah ammah seperti berbuat baik pada orang tua, tetangga dll. Atau seperti diungkapkan pula di dalam Al-Quran bahwa sesungguhnya shalat dapat mencegah manusia dari perbuatan keji dan munkar.(QS. Al-Ankabut:45) Artinya shalat yang dihayati sampai pada esensinya akan berdampak positif tercegahnya manusia dari keburukan akhlaq.
Secara sederhana hal itu pernah pula diungkapkan dalam lirik ciptaaan penyair Taufik Ismail dan disenandungkan oleh Group Bimbo yakni: ada sajadah panjang panjang terbentang dari buaian hingga ke tepi kuburan.
Jadi dzikrullah atau ingatnya manusia kepada Allah, tak hanya ketika berada di atas sajadah, melainkan juga setelah keluar dari atas sajadah.
Oleh sebab itu sebelum kita membina hubungan dengan orang lain berdasarkan akhlaqul karimah, kita harus lebih dulu membina hubungan dengan Allah yakni dengan cara menerapkan akhlaq terhadap Allah, Rasul dan Al-Quran sebagai pedoman hidup dari-Nya.
2. Akhlaq yang baik (Husnul Khuluq)
Akhlaq yang baik sebenarnya adalah buah keimanan dan ketaqwaan. Ada keterkaitan yang erat antara keimanan dengan akhlaq seperti nampak dalam hadits-hadits yang berisikan perintah-perintah Nabi SAW untuk berbuat baik selalu didahului dengan masalah keimanan, Man kaana yuminu billlahi wal yaumil akhir falyukrim jaarahu (Barangsiapa beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah memuliakan tetangganya), Man kaana yuminu billahi wal yaumil akhir falyukrim dhaifahu (Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah memulialkan tamunya), Man kaana yuminu billahi wal yaumil akhir falyaqul khairan aw liyasmut (Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, hendaklah berkata yang baik atau (lebih baik) diam.
Akhlaq yang baik ini meliputi akhlaq terhadap Allah, Rasul, Al-Quran
(vertikal) dan akhlaq terhadap sesama manusia seperti pada orangtua, suami, istri, anak, khadim, teman, tetangga, binatang dan alam.
3. Ketrampilan berkomunikasi dan beradaptasi.
Syarat ketiga untuk membina hubungan dengan orang lain adalah skill, keahlian atau ketrampilan berkomunikasi, berinteraksi dan beradaptasi dalam hubungan dengan sesama manusia. Komunikasi yang baik akan menciptakan suasana menyenangkan, dan hasilnya adalah hubungan yang semakin baik dan harmonis yang akan disusul dengan saling memahami, mengerti, senang, percaya.

10 KUNCI SUKSES MENJADI SAHABAT YANG BAIK

1. Cara kita berbicara terkadang bisa menyenangkan sahabat kita, tapi sebaliknya terkadang malah bisa jadi bumerang bagi jalinan persahabatan yang udah terbina sekian lama. So, nggak pengin kan gara-gara kamu salah ucap sohibmu jadi marah? Nah, sebelum berbicara sebaiknya pilih kata-kata yang bijaksana. Maksudnya walaupun berisi kritikan sekalipun, tapi apa yang kamu ucapkan nggak menyinggung perasaannya karena kata-kata yang udah terlontar keluar nggak bisa ditarik kembali.
2. Perselisihan karena nggak sepaham dalam menyikapi suatu masalah bisa saja terjadi. But, kamu jangan sampai melakukan tindakan yang membuat sohibmu tersinggung, misalnya membicarakan tentang keburukannya dengan temanmu yang lain. Yang perlu diingat, usahakan jangan sekali-kali berbicara dibelakangnya.
3. Membina suatu hubungan persahabatan yang penuh keakraban baik dalam suka maupun duka. So, mulailah untuk saling memahami satu sama lain, baik dalam masalah karakter, prinsip maupun soal kebiasaan sehari-hari.
4. Nggak selamanya hari-harimu bareng sohib akan terasa indah. Bisa jadi sohibmu sedang happy, sementara kamu lagi jutek abis. Jangan biarkan faktor jutek yang sedang melandamu akan mempengaruhi persahabatan kalian. Sebagai teman yang baik, sohibmu akan dengan senang hati mendengarkan keluh kesahmu, tapi jangan manfaatkan mereka sebagai tempat tumpahan kekesalan. Suatu saat kamu juga mesti siap mendengarkan masalah mereka.
5. Kominasi antar sahabat itu penting banget. Sohibmu nggak bisa membaca apa yang sedang kamu pikirkan kalo ada sesuatu yang mengganjal diantara kalian. Cobalah untuk sharing satu sama lain, siapa tahu sohibmu bisa ngasih masukan yang bermanfaat.
6. Jangan egois. Terimalah kenyataan kalo sohibmu nggak bisa selalu mendampingimu setiap saat karena setiap orang kan punya rutinitas masing-masing. Makanya jangan cemburu atau merasa tersisihkan kalo sohibmu sedang tertarik dengan hal lain, sebaliknya berikanlah support terhadapnya. Ketika sohibmu sedang sibuk, kamu bisa mengisi waktumu dengan mengerjakan kegiatan yang kamu senangi.
7. Hargailah pendapat satu sama lain. Setiap individu memiliki hak yang sama buat mengutarakan opininya. Kalo sohibmu nggak setuju dengan pendapatmu bisa jadi dia memiliki alasan tersendiri.
8. Nggak ada manusia yang sempurna. Setiap orang punya kelebihan dan juga kekurangan. Terimalah kekurangan masing-masing dengan saling memberi dukungan serta berusaha memperbaikinya sebagai kunci menuju persahabatan yang langgeng.
9. Ingat kaedah persahabatan, perlakukanlah orang lain dengan baik seperti kamu pengin diperlakukan yang sama oleh mereka. Kalo kamu bisa menghormati orang lain, maka orang lain pun akan menghormatimu.
10. Biasanya kamu akan lebih interest ama orang yang punya minat yang sama dengan dirimu, so kalian bisa melakukan kegiatan tersebut secara bersama-sama. But, jangan menghindar dari orang lain yang memiliki minat berbeda denganmu karena hal ini akan menambah pengetahuanmu

8 KUNCI PENTING LANGGENG PERSAHABATAN

Sahabat memang memiliki arti khusus tersendiri dalam hati setiap orang. Kehadirannya yang tidak hanya mengisi hari-hari bahagia Anda, tetapi juga hari-hari dimana Anda dalam fase mentally breakdown adalah oase di padang pasir.
Tapi selayaknya 2 kepala yang berbeda sudah pasti memiliki isi yang berbeda pula, kadang membina dan mempertahankan persahabatan memang tidak semudah yang dikira. Tapi bukan berarti lantas Anda tidak perlu berusaha untuk mempertahankan persahabatan yang selama ini sudah terjalin kan?
Kami membocorkan beberapa kunci yang harus dipegang selalu dalam hubungan persahabatan yang sehat. Beberapa mungkin Anda sudah camkan baik-baik selama ini, tapi siapa tahu sisanya memang belum pernah terpikirkan oleh Anda..
1. Bersikap terbuka adalah satu landasan penting yang harus dikuasai oleh Anda dan sahabat Anda. Bagaimana mungkin Anda bisa membina persahabatan yang sehat bila dalam hati menyimpan rasa dendam atau bersalah? Bahaslah masalah yang mengganjal hubungan persahabatan Anda dengan terbuka. Jangan lupa pilih timing yang tepat tentunya.
2. Perlakukan sahabat Anda sebagaimana Anda ingin diperlakukan olehnya. Jadi bila Anda ingin ia juga ada untuk Anda disaat down, lakukanlah hal itu lebih dulu padanya.
3. Tidak ada manusia yang sempurna. Menerima kekurangan antara satu sama lain adalah kunci persahabatan yang baik. Tapi bukan berarti Anda tidak bisa mencoba membantunya memperbaiki kekurangan dan sebaliknya, Anda juga harus bisa menerima kritik membangun.
4. Hargai pendapat satu sama lain. Beda pendapat itu wajar, tinggal bagaimana mengkompromikannya dengan baik.
5. Sahabat bukanlah orang yang akan mendampingi Anda selama 24 jam dan 7 hari seminggu. Perlakukan ia seperti Anda sedang menggenggam pasir dalam tangan. Jangan pernah terpikir untuk membuatnya selalu ada untuk Anda. Ia juga punya kehidupan sendiri. Jadi jangan langsung merasa tersisih saat ia sedang sibuk dengan keluarga ataupun teman-teman jaman sekolahnya dulu.
6. Komunikasi. Sounds so cliché? Memang. Tapi hal satu ini memang sangat penting. Sering terjadi maksud baik Anda untuk memperhatikan seorang sahabat malah dianggap sebagai intervensi yang keterlaluan. Kuncinya adalah cara Anda mengkomunikasikan maksud baik tersebut. Ibarat sebuah berlian yang dibungkus karung sampah, isinya tetap sebuah berlian. Agar lebih baik, Anda harus mengganti kemasan karung sampahnya dengan sebuah kotak yang menarik. Itu dia!
7. Seiring berjalannya persahabatannya Anda, belajar satu sama lain akan membuat hubungan jadi lebih sehat, selain tentunya bagus untuk perkembangan Anda. Contoh sederhananya saja, bila Anda pada awalnya selalu ngaret saat janjian, kini kebiasaan itu perlahan terkikis karena sahabat Anda akan rewel atau malah ngambek saat Anda kembali melakukan kebiasaan buruk tersebut. Demikian sebaliknya, kebiasaan buang sampah sembarangan sahabat Anda jadi hilang karena Anda yang membiasakannya buang sampah di tempatnya.
8. Jangan biarkan persahabatan retak karena hadirnya pria. Tidak rela kan membiarkan persahabatan yang terjalin lebih dari 1 dekade bubar hanya karena Anda dan sahabat ‘menggebet’ pria yang sama? Masih banyak ikan di ladang kok, jadi tidak perlu sampai rebutan dan bubar jalan.

10 KUNCI PERSAHABATAN YANG BAIK

1) Pilih orang yang mempunyai minat yang sama seperti anda supaya anda mempunyai persamaan, tetapi jangan membedakan orang yang tidak mempunyai persamaan dengan anda, bersikap terbuka itu lebih baik untuk anda.
2) Ingatlah pada satu pedoman penting iaitu berlaku baik terhadap orang lain sebagaimana anda suka diperlakukan. Sekiranya anda menghormati orang lain,orang lain akan menghormati anda juga.
3) Sedarlah bahawa tiada siapa yang sempurna, setiap orang mempunyai sifat-sifat aneh dan dan kurang baek, dan menerima kecacatan antara satu sama lain adalah kunci persahabatan yang baik.
4) Hargai pendapat satu sama lain.
5) Sadarlah bahawa kawan karibpun tidak dapat bersama 24 jam.
Bina silaturohmi dengan yang lain dan jangan memutuskan silaturohmi.
6) Komunikasi sangat penting, berdiskusilah antara sahabat kamu pecahkan masalah dan hormati keputusanya walaupun kamu tidak setuju.
7) Jangan biarkan faktor luara seperti tekanan (stress) merenggangkan persahabatan anda. Kawan yang baik akan membantu curhat anda untuk melepaskan masalah diri anda, walaupun tidak menyelesaikan malasah paling tidak sesak didada undah PLONG, jangan gunakan sahabat hanya untuk kepentingan kamu aja, tolong juga sahabat kamu yg tertimpa masalah dan kamu hrs bersedia mendengar keluhan dan kerepotan dia.
Belajar daripada satu sama lain.
9) Jangan mengatai (Ngerasani) di belakang kawan anda, sejelek apapun toh dia tetap kawan anda yg sewaktu-waktu kamu akan lari kedia.
10) Pilih kata-kata anda dengan bijaksana kerana krn perkataan yg kasar akan mencoreng hati teman kamu, ingat lidah adalah singa bagi pemiliknya, dengan lidah kamu bisa selamat dengan lidah pula kamu bisa tertekam.

MEMOTIVASI DIRI

Berikut beberapa Kiat Fisik untuk Membangkitkan Motivasi

1.Pastikan diri Anda berada pada posisi ‘akan memulai’

Cara lain untuk membangkitkan motivasi adalah berada pada posisi ‘akan memulai’ melakukan suatu pekerjaan. Posisi memulai bukan berarti secara mental, tapi juga secara fisik. Artinya, anda menggerakkan fisik anda dalam posisi stand by untuk melakukan suatu pekerjaan. Misalnya : Anda ingin makan mie tapi kurang termotivasi untuk masak mie, gerakkan tubuh anda untuk mengambil dan memegang mie. Peganglah terus mie tersebut dan gerakkan tangan anda untuk membuka mie tersebut, terus lakukan sampai muncul motivasi anda untuk melangkahkan kaki ke dapur dan memasak mie tersebut.


Sambil terus dalam posisi mulai, gerakkan hati dan pikiran anda untuk memunculkan semangat kerja. InsyaAllah dengan memaksakan diri berada pada posisi ‘akan memulai’, motivasi anda akan muncul untuk mulai bekerja.

2.Segarkan badan Anda

Bekerja bukan hanya membutuhkan pikiran dan perasaan yang fresh tapi juga fisik yang fresh karena dapat membuat anda semangat bekerja.


Hindari bekerja tanpa istirahat sehingga anda mengalami kelelahan kronis. Terlalu lelah akan membuat semangat turun drastis. Dan beruntunglah seorang Muslim, karena minimal 5 waktu dalam sehari ada kesempatan untuk me re-charge semangat, pikiran dan tenaga. Selain itu fisik juga akan lebih fresh setelah terbasuh suci lagi mensucikan ( baca : wudlu ).


Begitu pula anda perlu mandi agar tubuh anda tetap segar dan kantuk pun hilang. Memakai wangi-wangian juga bermanfaat untuk membuat anda merasa segar. Yah, kalau anda tidak mandi, ngantuk dan bau badan juga menyengat, tentu akan membuyarkan konsentrasi dan menurunkan semangat kerja anda. ^_^

3.Lakukan olahraga

Olahraga yang teratur akan membuat tubuh menjadi sehat dan segar sehingga tidak cepat merasa lelah. Hal ini membuat anda dapat beraktivitas secara teratur dalam waktu yang lama.


Pilih waktu olahraga yang membuat anda termotivasi untuk berolahraga, mungkin anda perlu mengajak orang lain untuk berolahraga bersama atau ikuti klub olahraga.


Saran mona : olahraganya jangan smackdown ya !!

4.Perhatikan penampilan Anda

Biasanya penampilan yang bersih dan rapi dapat membangkitkan motivasi. Mengubah penampilan juga dapat membuat anda kembali bersemangat, terutama jika anda sudah bosan dengan penampilan sehari-hari. Misalnya, biasanya memakai baju berwarna coklat, kenakan baju warna lain. Tapi kalo emang harus pake seragam ya, terima aja daripada di pecat.


Namun tentu saja mengubah penampilan harus disesuaikan dengan lingkungan profesi anda. Jangan jadi orang aneh.

5.Jauhi rokok, alkohol dan obat-obatan terlarang

Jauhi sejauh-jauhnya ! Jangan coba mendekat !

6.Hindari makan terlalu kenyang

Makan yang terlalu kenyang juga akan membuat badan menjadi malas bergerak. Orang yang makan terlalu kenyang biasanya langsung mengantuk.
Dan Qudwah Hasanah yang mulia Rasulullah saw mengajarkan makanlah secukupnya, makan yang baik itu adalah jika kita berhenti sebelum kenyang. Para ulama menganjurkan untuk menjauhi makan yang berlebihan karena dapat berdampak pada malas beribadah dan beramal. Malah kita dianjurkan untuk memperbanyak puasa.

7.Hilangkan kebiasaan suka tidur

Sulit bagi orang yang suka tidur untuk bekerja dengan giat dan rajin.

8.Lakukan relaksasi

Relaksasi adalah aktivitas yang membuat kita merasa rileks.
Salah satu contoh relaksasi adalah dengan berbaring dan melemaskan seluruh sendi tubuh. Kemudian menarik nafas selama 15 detik, lalu hembuskan nafas secara perlahan. Cara ini dilakukan berulang-ulang sampai muncul perasaan rileks. Bagus juga jika sembari relaksasi, kita memejamkan mata. Lalu membayangkan masa depan yang sukses. Tapi jangan sampe ngiler ya, itu berarti dah sleep.

9.Atur posisi tubuh dan cara berjalan Anda

Orang yang bekerja dengan posisi tubuh yang tepat tentu lebih tahan lama bekerja daripada orang yang posisi tubuhnya kurang tepat. Misalnya, duduk dengan posisi bungkuk akan membuat badan cepat lelah dan sakit.


Cara berjalan yang dianjurkan adalah berjalan agak cepat seakan-akan anda melangkah di jalan yang menurun. Cara berjalan seperti ini akan membuat anda bersemangat dan merasa waktu bergerak cepat sehingga tidak ada waktu untuk berleha-leha. Nabi Muhammad saw juga memiliki kebiasaan berjalan cepat. Hal ini mempengaruhi semangat hidup beliau yang tinggi.

10.Makanan bergizi.

Makanlah makanan yang halal lagi baik. Tentu masih inget dengan jargon itu. Halal tapi kalau tidak baik ( bergizi ) tentu akan berpengaruh pada metabolisme tubuh. Misal, ikan yang berformalin, junk food yang banyak beredar – yang kehalalannya pun belum jelas –.

Baik tapi tidak halal, kalau ini sih jelas harus bin wajib untuk dihindari. Misalnya, capcay yang pakai arak ( angciau ) dan minyak babi dan banyak diantara kita yang sering ’kepergok’ makan ini.

Belajar lebih cerdas bukan lebih keras

Belajar dengan tekun dan disiplin memang baik.Tapi akan lebih baik kalau kamu belajar dengan cerdas. Belajar dengan cerdas akan sangat menunjang keberhasilan studimu.
Dalam tips ini diuraikan hal-hal apa saja yang perlu kamu lakukan agar bisa mulai belajar dengan cerdas dan berhasil.
1. Belajarlah sambil mendengarkan musik . Berbagai penelitian yang pernah dilakukan menunjukkan adanya hubungan antara pengaruh musik dengan peningkatan prestasi belajar. Musik membuat kamu "mengalir' , dan merangsang pikiran untuk berkosentrasi pada apa yang sedang kamu pelajari atau kerjakan . Idealnya kamu mendengarkan musik klasik atau instrumentalia/ musik lembut dengan beat yang santai . Tapi kalau kamu tidak bisa menikmatinya , putarlah musik kesayanganmu.
2. Ciptakan suasana ruang belajarmu senyaman mungkin supaya kamu betah berada disana. Kalau memungkinkan , hiasilah dengan gambar-gambar pilihan atau kata-kata yang bisa memberimu motivasi. Boleh juga menggantungkan poster idolamu , photo kekasihmu , atau piagam pengahrgaan yang pernah kamu raih . Perhatikan juga ventilasi udara agar kamu tidak merasa kepanasan atau kedinginan . Aturlah penerangan agar sesuai dengan keperluanmu , tidak terlalu redup dan tidak pula terlalu menyilaukan.
3. Aturlah waktu belajarmu dengan seeisien mungkin . Biasakanlah untuk belajar setiap hari pada jadwal yang telah kamu tetapkan. Hindari kebiasaan menumpuk tugas yang perlu dikerjakan sampai menjelang batas akhir waktu yang ditetapkan. Hentikanlah kebiasaan sistem kebut semalam. Cara belajar seperti itu akan membentuk kamu menjadi pribadi yang harus ditekan untuk bergerak . Pola ini biasanya akan berlanjut ketika kamu sudah memasuki dunia kerja dan bisa menghambat peningkatan karirmu kelak.
4. Belajarlah dengan aktif . Jangan puas hanya menjadi pelajar atau mahasiswa yang teoritis saja. Hasil belajarmu akan lebih optimal kalau kamu belajar sambil mempraktekkan apa yang kamu pelajari. Sistem belajar sambil praktek sudah terbukti berhasil diterapkan dalam banyak pendidikan inormal seperti kursus bahasa, mengemudi, inormatika , menjahit dsb. Prinsipnya berlaku untuk bidang apapun yang kamu pelajari , termasuk belajar bicara didepan umum , belajar berdansa , berenang dsb.
5. Belajarlah dengan minat yang besar agar kualitas dan hasil belajarmu lebih optimal. Dengan minat yang tinggi , kamu akan bersemangat menggali berbagai sumber untuk mendapatkan informasi yang berhubungan dengan materi yang kamu pelajari. Itulah alasannya mengapa sebaiknya kamu kuliah dibidang yang benar-benar kamu minati. Kalau kamu sangat menyukai teknik , mungkin kamu akan mengalami masalah kalau kamu harus kuliah ekonomi dsb. Tapi kalau kamu sudah terlanjur salah jurusan, atau berada ditempat yang kurang kamu sukai maka cobalah unuk menyukainya. Milikilah rasa tanggung jawab terhadap sesuatu yang telah kamu ambil atau putuskan. Namun terkadang minat juga bisa muncul dari penyusuaian diri , percayalah tidak ada ilmu yang tak bermanfaat raihlah segala bidang ilmu , pelajari dengan matang jangan setengah-setengah hingga bisa didapat suatu kecerdasan multi dimensi.
6. Pelajarilah teknik belajar yang efektif agar kamu bisa belajar dengan waktu yang relatif singkat tapi dengan hasil yang lebih memuaskan. Sebagai contoh TEKNIK PENYEBARAN WAKTU mengajarkan bahwa lebih baik kamu belajar 3 x 1 jam daripada 1 x 3 jam.
7. Pelajarilah teknik membaca cepat agar kamu bisa membaca dengan kecepatan tinggi dan dengan pemahaman yang tinggi pula. Ini adalah kemampuan vital bagi kamu yang hidup diera digital dan informasi. Dengan daya baca berkecepatan tinggi, syukur-syukur bisa membaca dengan mata hati pula ,sehingga arus informasi yang deras tidak akan meneggelamkan kamu , tapi justru melejitkan prestasimu untuk meraih keberhasilan.
8. Pelajarilah teknik mengingat dengan memanaatkan kata kunci atau kata akronim. Dengan kemampuan ini daya ingatmu akan dipertajam sehingga kamu bisa mengingat bahan pelajaran dengan cepat dan akurat. Banyak teknik mengingat yang sudah teruji praktis yang dapat dipelajari untuk meningkatkan daya ingat, daya konsentrasi dan memacu potensi belajar.
9. Pelajarilah teknik menulis. Dengan kemampuan ini kamu tidak akan mengalami kesulitan untuk melakukan kegiatan tulis-menulis secara sistematis dan mudah dipahami, baik berupa laporan , skiripi, artikel dsb. Keahlian menulis sangat diperlukan didunia kerja dan juga akan memungkinkan kamu untuk menjadi penulis buku , wartawan dsb.
10. Pelajarilah cara berpikir yang logis , rasional dan objektif. Meskipun pikiran kamu lebih hebat dari komputer , mungkin baru sebagian saja /kecil bagian dari otakmu yang kamu manfaatkan. Berkat jasa para ilmuwan, sekarang otak kamu bisa dilatih untuk memacu potensimu yang luar biasa sehingga kamu bisa lebih berprestasi dalam studi dan sukses dalam hidup.
Sumber: www.planetmusic.4t.com

Tips Dan Trik Cara Belajar Yang Baik Untuk Ujian / Ulangan Pelajaran Sekolah Bagi Siswa SD, SMP, SMA Serta Mahasiswa

Belajar merupakan hal yang wajib dilakukan oleh para pelajar dan mahasiswa. Belajar pada umumnya dilakukan di sekolah ketika jam pelajaran berlangsung dibimbing oleh Bapak atau Ibu Guru. Belajar yang baik juga dilakukan di rumah baik dengan maupun tanpa pr / pekerjaan rumah. Belajar yang dilakukan secara terburu-buru akibat dikejar-kejar waktu memiliki dampak yang tidak baik.

Berikut ini adalah tips dan triks yang dapat menjadi masukan berharga dalam mempersiapkan diri dalam menghadapi ulangan atau ujian :

1. Belajar Kelompok
Belajar kelompok dapat menjadi kegiatan belajar menjadi lebih menyenangkan karena ditemani oleh teman dan berada di rumah sendiri sehingga dapat lebih santai. Namun sebaiknya tetap didampingi oleh orang dewasa seperti kakak, paman, bibi atau orang tua agar belajar tidak berubah menjadi bermain. Belajar kelompok ada baiknya mengajak teman yang pandai dan rajin belajar agar yang tidak pandai jadi ketularan pintar. Dalam belajar kelompok kegiatannya adalah membahas pelajaran yang belum dipahami oleh semua atau sebagian kelompok belajar baik yang sudah dijelaskan guru maupun belum dijelaskan guru.

2. Rajin Membuat Catatan Intisari Pelajaran
Bagian-bagian penting dari pelajaran sebaiknya dibuat catatan di kertas atau buku kecil yang dapat dibawa kemana-mana sehingga dapat dibaca di mana pun kita berada. Namun catatan tersebut jangan dijadikan media mencontek karena dapat merugikan kita sendiri.

3. Membuat Perencanaan Yang Baik
Untuk mencapai suatu tujuan biasanya diiringi oleh rencana yang baik. Oleh karena itu ada baiknya kita membuat rencana belajar dan rencana pencapaian nilai untuk mengetahui apakah kegiatan belajar yang kita lakukan telah maksimal atau perlu ditingkatkan. Sesuaikan target pencapaian dengan kemampuan yang kita miliki. Jangan menargetkan yang yang nomor satu jika saat ini kita masih di luar 10 besar di kelas. Buat rencana belajar yang diprioritaskan pada mata pelajaran yang lemah. Buatlah jadwal belajar yang baik.

4. Disiplin Dalam Belajar
Apabila kita telah membuat jadwal belajar maka harus dijalankan dengan baik. Contohnya seperti belajar tepat waktu dan serius tidak sambil main-main dengan konsentrasi penuh. Jika waktu makan, mandi, ibadah, dan sebagainya telah tiba maka jangan ditunda-tunda lagi. Lanjutkan belajar setelah melakukan kegiatan tersebut jika waktu belajar belum usai. Bermain dengan teman atau game dapat merusak konsentrasi belajar. Sebaiknya kegiatan bermain juga dijadwalkan dengan waktu yang cukup panjang namun tidak melelahkan jika dilakukan sebelum waktu belajar. Jika bermain video game sebaiknya pilih game yang mendidik dan tidak menimbulkan rasa penasaran yang tinggi ataupun rasa kekesalan yang tinggi jika kalah.

5. Menjadi Aktif Bertanya dan Ditanya
Jika ada hal yang belum jelas, maka tanyakan kepada guru, teman atau orang tua. Jika kita bertanya biasanya kita akan ingat jawabannya. Jika bertanya, bertanyalah secukupnya dan jangan bersifat menguji orang yang kita tanya. Tawarkanlah pada teman untuk bertanya kepada kita hal-hal yang belum dia pahami. Semakin banyak ditanya maka kita dapat semakin ingat dengan jawaban dan apabila kita juga tidak tahu jawaban yang benar, maka kita dapat membahasnya bersama-sama dengan teman. Selain itu

6. Belajar Dengan Serius dan Tekun
Ketika belajar di kelas dengarkan dan catat apa yang guru jelaskan. Catat yang penting karena bisa saja hal tersebut tidak ada di buku dan nanti akan keluar saat ulangan atau ujian. Ketika waktu luang baca kembali catatan yang telah dibuat tadi dan hapalkan sambil dimengerti. Jika kita sudah merasa mantap dengan suatu pelajaran maka ujilah diri sendiri dengan soal-soal. Setelah soal dikerjakan periksa jawaban dengan kunci jawaban. Pelajari kembali soal-soal yang salah dijawab.

7. Hindari Belajar Berlebihan
Jika waktu ujian atau ulangan sudah dekat biasanya kita akan panik jika belum siap. Jalan pintas yang sering dilakukan oleh pelajar yang belum siap adalah dengan belajar hingga larut malam / begadang atau membuat contekan. Sebaiknya ketika akan ujian tetap tidur tepat waktu karena jika bergadang semalaman akan membawa dampak yang buruk bagi kesehatan, terutama bagi anak-anak.

8. Jujur Dalam Mengerjakan Ulangan Dan Ujian
Hindari mencontek ketika sedang mengerjakan soal ulangan atau ujian. Mencontek dapat membuat sifat kita curang dan pembohong. Kebohongan bagaimanapun juga tidak dapat ditutup-tutupi terus-menerus dan cenderung untuk melakukan kebohongan selanjutnya untuk menutupi kebohongan selanjutnya. Anggaplah dengan nyontek pasti akan ketahuan guru dan memiliki masa depan sebagai penjahat apabila kita melakukan kecurangan.

Semoga tips cara belajar yang benar ini dapat memberikan manfaat untuk kita semua, amin.

Tips Belajar

Tips Belajar Lebih Cerdas

Belajar dengan tekun dan disiplin memang baik.
Tapi akan lebih baik kalau kamu belajar dengan cerdas. Belajar dengan cerdas akan sangat menunjang keberhasilan studimu.
Dalam tips ini diuraikan hal-hal apa saja yang perlu kamu lakukan agar bisa mulai belajar dengan cerdas dan berhasil.
1. Belajarlah sambil mendengarkan musik . Berbagai penelitian yang
pernah dilakukan menunjukkan adanya hubungan antara pengaruh musik
dengan peningkatan prestasi belajar. Musik membuat kamu "mengalir’ ,
dan merangsang pikiran untuk berkosentrasi pada apa yang sedang kamu
pelajari atau kerjakan . Idealnya kamu mendengarkan musik klasik atau
instrumentalia/ musik lembut dengan beat yang santai . Tapi kalau kamu
tidak bisa menikmatinya , putarlah musik kesayanganmu.
2. Ciptakan suasana ruang belajarmu senyaman mungkin supaya
kamu betah berada disana. Kalau memungkinkan , hiasilah dengan
gambar-gambar pilihan atau kata-kata yang bisa memberimu motivasi.
Boleh juga menggantungkan poster idolamu , photo kekasihmu , atau
piagam pengahrgaan yang pernah kamu raih . Perhatikan juga ventilasi
udara agar kamu tidak merasa kepanasan atau kedinginan . Aturlah
penerangan agar sesuai dengan keperluanmu , tidak terlalu redup dan
tidak pula terlalu menyilaukan.
3. Aturlah waktu belajarmu dengan seeisien mungkin .
Biasakanlah untuk belajar setiap hari pada jadwal yang telah kamu
tetapkan. Hindari kebiasaan menumpuk tugas yang perlu dikerjakan sampai
menjelang batas akhir waktu yang ditetapkan. Hentikanlah kebiasaan
sistem kebut semalam. Cara belajar seperti itu akan membentuk kamu
menjadi pribadi yang harus ditekan untuk bergerak . Pola ini biasanya
akan berlanjut ketika kamu sudah memasuki dunia kerja dan bisa
menghambat peningkatan karirmu kelak.
4. Belajarlah dengan aktif . Jangan puas hanya menjadi pelajar
atau mahasiswa yang teoritis saja. Hasil belajarmu akan lebih optimal
kalau kamu belajar sambil mempraktekkan apa yang kamu pelajari. Sistem
belajar sambil praktek sudah terbukti berhasil diterapkan dalam banyak
pendidikan inormal seperti kursus bahasa, mengemudi, inormatika ,
menjahit dsb. Prinsipnya berlaku untuk bidang apapun yang kamu pelajari
, termasuk belajar bicara didepan umum , belajar berdansa , berenang
dsb.
5. Belajarlah dengan minat yang besar agar kualitas dan hasil
belajarmu lebih optimal. Dengan minat yang tinggi , kamu akan
bersemangat menggali berbagai sumber untuk mendapatkan informasi yang
berhubungan dengan materi yang kamu pelajari. Itulah alasannya mengapa
sebaiknya kamu kuliah dibidang yang benar-benar kamu minati. Kalau kamu
sangat menyukai teknik , mungkin kamu akan mengalami masalah kalau kamu
harus kuliah ekonomi dsb. Tapi kalau kamu sudah terlanjur salah
jurusan, atau berada ditempat yang kurang kamu sukai maka cobalah unuk
menyukainya. Milikilah rasa tanggung jawab terhadap sesuatu yang telah
kamu ambil atau putuskan. Namun terkadang minat juga bisa muncul dari
penyusuaian diri , percayalah tidak ada ilmu yang tak bermanfaat
raihlah segala bidang ilmu , pelajari dengan matang jangan
setengah-setengah hingga bisa didapat suatu kecerdasan multi dimensi.
6. Pelajarilah teknik belajar yang efektif agar kamu bisa
belajar dengan waktu yang relatif singkat tapi dengan hasil yang lebih
memuaskan. Sebagai contoh TEKNIK PENYEBARAN WAKTU mengajarkan bahwa
lebih baik kamu belajar 3 x 1 jam daripada 1 x 3 jam.
7. Pelajarilah teknik membaca cepat agar kamu bisa membaca
dengan kecepatan tinggi dan dengan pemahaman yang tinggi pula. Ini
adalah kemampuan vital bagi kamu yang hidup diera digital dan
informasi. Dengan daya baca berkecepatan tinggi, syukur-syukur bisa
membaca dengan mata hati pula ,sehingga arus informasi yang deras tidak
akan meneggelamkan kamu , tapi justru melejitkan prestasimu untuk
meraih keberhasilan.
8. Pelajarilah teknik mengingat dengan memanaatkan kata kunci
atau kata akronim. Dengan kemampuan ini daya ingatmu akan dipertajam
sehingga kamu bisa mengingat bahan pelajaran dengan cepat dan akurat.
Banyak teknik mengingat yang sudah teruji praktis yang dapat dipelajari
untuk meningkatkan daya ingat, daya konsentrasi dan memacu potensi
belajar.
9. Pelajarilah teknik menulis. Dengan kemampuan ini kamu tidak
akan mengalami kesulitan untuk melakukan kegiatan tulis-menulis secara
sistematis dan mudah dipahami, baik berupa laporan , skiripi, artikel
dsb. Keahlian menulis sangat diperlukan didunia kerja dan juga akan
memungkinkan kamu untuk menjadi penulis buku , wartawan dsb.
10. Pelajarilah cara berpikir yang logis , rasional dan
objektif. Meskipun pikiran kamu lebih hebat dari komputer , mungkin
baru sebagian saja /kecil bagian dari otakmu yang kamu manfaatkan.
Berkat jasa para ilmuwan, sekarang otak kamu bisa dilatih untuk memacu
potensimu yang luar biasa sehingga kamu bisa lebih berprestasi dalam
studi dan sukses dalam hidup.
Sumber: www.planetmusic.4t.com

Membantu Anak Mengatasi Rasa Takut

Setiap anak kecil pasti memiliki rasa takut, dalam kadar yang berbeda-beda. Ketakutan ini ada yang wajar dan ada juga yang tidak wajar. Adalah tugas kita, sebagai orang tua untuk membantunya mengatasi rasa takut ini. Walaupun kesannya sepele, namun sebenarnya mampu tidaknya orang tua membantu anak untuk mengatasi ketakutan dan membangun keberanian ini memiliki dampak yang besar di kemudian hari. Anak yang kurang berhasil mengatasi ketakutan-ketakutan masa kecilnya, biasanya cenderung menjadi penakut dan kurang percaya diri dikemudian hari. Sebaliknya anak yang dapat mengatasi ketakutan masa kecilnya biasanya tumbuh menjadi berani dan punya percaya diri.
Rasa takut sendiri sebenarnya adalah hal yang normal, dan hal yang dapat dipahami. Justru rasa takut inilah yang membuat anak dan kita sendiri menjadi terhindar dari berbagai bahaya. Secara tidak sadar bahkan kita sebagai orang tua sering kali mengajarkan anak untuk takut. Sering kita berkata “ Awas nanti jatuh !” atau juga, “Awas, hati-hati kalau menyeberang jalan, nanti tertabrak mobil yang lewat!” Dengan berkata seperti itu pada anak,sebenarnya kita mengajari anak untuk menggunakan rasa takutnya agar berhati-hati dalam melakukan sesuatu. Dalam batas orang tua tidak menakut-nakutinya secara berlebihan, tidak jadi masalah, bahkan bisa membuat anak untuk lebih berhati-hati dalam segala hal.
Namun ada kalanya orang tua sudah kehabisan akal untuk mengatur anaknya, dan akhirnya menakut-nakutinya secara berlebihan supaya anaknya menurut. Misalnya mengacam kalau tidak mau makan nanti akan dimakan raksasa, atau semacamnya. Walaupun tidak selalu, kalau hal seperti ini berlebihan, bisa jadi malah anak jadi penakut. Jadi kita harus ingat, bahwa yang kita tanamkan di sini adalah supaya anak berhati-hati kalau melakukan sesuatu, bukan menggali ketakutan terhadap imajinasinya tentang monster, raksasa, binatang buas, dan sebagainya yang mengancam dirinya.
Dalam penelitian yang pernah dilakukan di Amerika, berbagai ketakutan yang ada dalam diri orang dewasa, ternyata memang berkaitan dengan masa kecilnya, atau sudah ada sejak masa kecilnya tak pernah mau hilang. Ketakutan ini antara terhadap gelap, takut sendirian, takut terhadap penolakan, takut terhdap kegagalan, takut terhadap dokter, takut pada binatang, takut berbuat salah, dan lain sebagainya
Takut akan kegelapan
Biasanya ketakutan akan kegelapan timbul ketika orang tua mengharuskan anak tidur dalam kamarnya yang benar-benar gelap, atau bila anak terbangun di tengah malam, dalam keadaan kamarnya yang gelap gulita. Pada beberapa anak, bahkan dapat menjadi berdebar-debar ketakutan dengan hebatnya di saat berada dalam kegelapan. Orang tua harus menyadari bahwa ruangan yang gelap gulita bagi anak kecil akan tampak berbeda sekali dibandingkan bila masih diterangi oleh lampu penerangan. Dan orang tua harus memahami ketakutan mereka ini, bahkan walaupun ketakutan itu terkesan tidak masuk akal, dan orang tua juga harus berusaha meyakinkan anak bahwa tak ada apa-apa yang perlu ditakutkan. Berikut ini beberapa tips yang dapat digunakan :
• Gunakanlah lampu penerangan yangkecil, yangbanyak dijual di toko-toko. Lampu ini sekedar menjadikan kamar tidak gelap sama sekali, tetapi masih nyaman untuk tidur. Akan tetapi saat memasang lampu inipun, perhatikan juga jangan sampai malah menimbulkan bayangan yang menakutkan bagi anak.
• Saat anak hendak tidur, temanilah ia sebentar, setelah lampu dimatikan. Ajaklah anak berbincang-bincang sebentar, buat anak merasa nyaman dan terbiasa dengan keadaan yang gelap tersebut. Setelah anak merasa nyaman dan tidak takut lagi, ia sudhadapat ditinggal.
• Buka sedikit pintu kamarnya, dan yakinkan ia bahwa kita tak akan jauh-jauh darinya dan akan selalu ada bila diperlukan.
• Jika ia terbangun di tengah malam, jangan biasakan ia untuk tidur di kamar orang tuanya, apalagi bila anak sudah agak besar. Bila tidak,hal ini akan semakin menjadi kebiasaan, dan menjadi semakin sulit untuk menghilangkannya. Sebaiknya buatlah ia merasa aman dan nyaman untuk kembali ke kamarnya, dan katakan padanya bahwa orang tuanya bangga bila anakknya sudah cukup dewasa untuk bisa tidur sendiri di kamarnya.
Takut pada binatang
Ketakutan pada binatang hampir dialami oleh setiap anak kecil, namun biasanya akan hilang dengan sendirinya seiring dengan pertambahan usianya. Berikut ini beberapa tips yang membantu anak untuk tidak takut terhadap binatang :
• Jangan pindahkan ketakutan kita sendiri pada anak. Jadi jangan takut-takuti anak secara berlebihan atau malah membuatnya tambah takut terhadap binatang.
• Identifikasi apa yang membuat anak menjadi takut, dan apa alasannya.
• Ada baiknya bila membiasakan anak yang sudah agak besar untuk memiliki binatang peliharaan. Dengan demikian anak menjadi biasa merawat dan bermain dengan binatang. Namun harus diingat untuk memilih hewan peliharaan yang tidak lebih besar darinya, dan tidak berbahaya baginya.
• Jangan biarkan anak untuk bermain dengan binatang dengan cara yang menyakiti atau menyiksa binatang tersebut. Hal ini dapat menyebabkan binatang piaraan yang tadinya jinakpun menjadi marah dan menyerang si anak.
• Jangan paksa anak untuk memelihara binatang tertentu, tapi biarkanlah ia sendiri yang menentukan dan ia akan memeliharanya dengan senang hati, bukan menjadi beban. Bila memang ia tak mau memelihara binatang, biarlah tidak usah memaksanya.
Ketakutan seorang anak kadang kala bagi orang dewasa sangat tidak masuk akal, dan terkesan mengada-ada. Akan tetapi kita harus berusaha mengerti apa yang dirasa dan ada dalam bayangan si anak. Dengarkanlah cerita si anak, biarkan dia mengutarakan semuanya sampai selesai, dan jangan dikomentari dahulu. Cobalah mencari secara spesifik apa sebenarnya yang membuatnya takut. Berikanlah empati baginya sehingga ia merasa didukung. Dari situ kita akan lebih mudah untuk membantunya mengatasi ketakutannya…. Satu hal yang sering terlupa, bahwa saat kita kecilpun kadang kita mengalami suatu ketakutan yang mungkin agak berbeda bentuknya tapi sebenarnya serupa dengan anak kita… Jadi jangan salahkan anak, tapi dukung dan bantulah ia.

Overcome Fear (Mengatasi Ketakutan)

Bagaimana anda mendefinisikan rasa takut? “Sebuah emosi yang kuat
yang disebabkan oleh antisipasi dari adanya bahaya, hal tersebut menimbulkan
rasa gelisah dan kehilangan keberanian”. Definisi dari rasa takut ini berguna
untuk membantu mendefinisikan masalah yang dihadapi para trader ketika
menghadapai rasa takut. Pada kenyataannya, semua trader merasa takut pada
beberapa tingkatan tertentu, tetapi kuncinya adalah bagaimana kita menyiapkan
diri untuk tetap mengambil resiko sebagai trader.
Mark Douglas, dalam bukunya ‘Trading in the Zone’, mengatakan
kebanyakan investor percaya bahwa mereka mengetahui apa yang akan terjadi
nanti. Hal ini menyebabkan para trader terlalu membebankan pada hasil dari
trading, tetapi tidak mengevaluasi performancenya sebagai “permainan
probabilitas”. Pada kenyataannya investor kadang mengambil nilai terlalu tinggi
atau terlalu rendah sehingga menyebabkan reaksi emosional, hasilnya adalah rasa
takut dan serakah setelah serangkaian kekalahan atau kemenangan.
Semua trader akan menghadapi rasa takut pada tahap tertentu, tidak peduli
apakah anda seorang profesional atau trader baru, kelihatannya ini tidak dapat
ditolak dan untuk berhasil dan melawan rasa takut, para trader harus bekerja
melaluinya secara positif. Trader pemenang mengelola rasa takut mereka, namun
pencundang dicontrol oleh rasa takutnya. Dua rasa takut terbesar yang akan
dihadapi oleh seorang trader adalah:
1. Takut akan Loss
2. Takut membiarkan profit berubah menjadi sebuah loss.
Tidak peduli betapa terampilnya anda mungkin dalam analisa teknikal
atau analisa fundamental atau menemukan strategi trading yang brilian- tetapi
anda pasti akan menghadapi rintangan untuk menjadi seorang trader yang sukses.
Kenapa? - Rasa takut yang berlebihan akan kehilangan uang. Saya tidak pernah
menemukan seorang trader yang benar-benar menyukai kehilangan uang - pada
saat yang sama saya tidak pernah menemukan trader yang tidak pernah
kehilangan uangnya.
Saya mengenal seorang “guru” ternama yang menguasai chart dan analisa
teknikal di UK, dimana secara regular dia mengajar pada seminar, pernah sekali
mengakui walaupun dia sangat brilian pada analisa teknikalnya, dia pernah
mengalami kekalahan telak pada tradingnya, dan menghabiskan uangnya
beberapa kali - sekarang dia hanya berkonsentrasi pada mengajar trading kepada trader lain!. Kesuksesan dan kegagalan anda dalam trading tergantung dari
perilaku terhadap keuntungan dan kerugian dan bagaimana anda mengatasi hal
tersebut.
Pasar tidak mengenal anda, seorang trader, anda atau siapapun tidak dapat
melakukan apa-apa untuk mengubah pasar atau mempengaruhinya. Hanya anda
yang dapat mengontrol perilaku anda. Tidak peduli apakah kekalahan yang besar
atau profit yang bagus, seorang trader profesional menggunakan kepalanya untuk
tetap tenang dan mengevaluasi kinerjanya. Hanya trader baru yang akan
mengalami kekecewaan dan depresi. Anda hanya akan membuang energi syaraf
anda!.
Perbedaan utama antara trader profesional dan seorang trader baru adalah
bagaimana mereka mengatasi kekalahan. Salah satu alasan terbesar dari
terhambatnya kesuksesan dalam trading adalah karena kebanyakan trader
bermain aman, mereka begitu takut akan kekalahan. Bagi trader profesional
kemenangan berarti tidak takut untuk kalah. Bayangkan berapa kali anda jatuh,
sebelum akhirnya anda dapat menaiki sepeda? atau berapa kali bayi jatuh
sebelum ia dapat merangkak kemudian berjalan kemudian berlari?
Jadi pada kebanyakan trader baru, alasan mereka tidak dapat
memenangkan trading mereka karena rasa sakit akan kehilangan uang jauh lebih
mempengaruhi dibanding kenikmatan menjadi trader pemenang. Di lain pihak
kekalahan menjadi inspirasi bagi trader profesional. Mereka akan belajar dari
kekalahan mereka dan selalu bertanya, bagaimana saya dapat menghasilkan
profit pada kesempatan ke depan? Trader pemenang biasanya mempunyai jurnal
trading dimana ia mencatat record transaksinya, ia akan memperhatikan chart dan
mempelajarinya dengan hati-hati dan menganalisa mengapa ia kalah saat itu.
Trader profesional lebih memperhatikan untuk menghindari kekalahan besar
dibanding kekalahan kecil.
Terjermahan dari cuplikan Free E-book “The Way To Trade Fore
Karangan : Jay Lakhani (http://www.4×4u.net)
Sumber : www.forexway.org (by AwStyleFx)

Tips Mengatasi Rasa Takut

Tips Mengatasi Rasa Takut
 
Rasa takut akan membuat kita tidak bisa beranjak kemana-mana, takut
meyakinkan kita tidak akan pernah bisa menggapai mimpi, membuat kita berdiam
dan memisahkan kita dari orang yang dicintai. Rasa takut akan membelenggu
kemampuan mengembangkan diri dan membatasi apa yang ingin kita coba. Intinya
takut membuat kehidupan kita semakin sempit.
 
Takut bukan hal yang jelak, dalam beberapa kasus takut muncul bagi
perlindungan kita sebagai tanda peringatan awal. Tetapi ada perbedaan besar
antara takut yang sehat yang dapat membuat kita terhindar dari ujung jurang
dan takut yang berlebihan yang menjauhkan kita dari kehidupan.
 
Berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk mengatasi rasa takut:
 
 
 
   Berhubungan dengan orang
   Semua rasa takut, bagaimanapun besar atau kecil akan buruk ketika kita
   menghadapinya sendiri. Cari teman baik untuk berbagi ketakutan dengannya.
   Kita cenderung bertahan mengakui rasa takut karena kita khawatir orang lain
   mengecilkan kita. Cari seseorang yang anda percaya dan bagilah apa yang
   menggagu anda. Mereka akan mampu membantu anda melihat apa yang anda
   takutkan dan mendorong mengambil langkah untuk menghadapinya.
 
   - Menciptakan struktur
   Jika ini situasi baru yang menyebabkan anda khwatir. Buatlah struktur
   dalam jadwal anda untuk menciptakan keselamatan. Jika anda berolahraga,
   olahragalah secara bersama setiap hari, rancang untuk bertemu seorang teman
   minum kopi pada saat bersama setiap minggu. Struktur dapat memberikan kita
   rasa aman karena kita tahu apa yang diharapkan. Jika anda dapat mengontrol
   apa yang dapat anda kontrol, ini akan memberikan tempat awal untuk
   menghadapi sesuatu yang tidak terkontrol.
 
   - Belajar teknik relaksasi
   Takut dapat berakibat pada masalah kesehatan secara serius. Jika rasa
   takut sudah mulai berpengaruh pada kesehatan, pelajari beberapa teknik
   relaksasi yang dapat membantu anda siap menghadapi tantangan di depan.
 
   - Kembangkan kehidupan spiritual
   Keyakinan pada Tuhan secara konsisten dalam setiap kesempatan adalah
   suatu yang baik. Ini akan memberikan kita selalu rasa aman dan nyaman dan
   yang lebih penting memberikan kita alasan untuk berharap.
 
   - Hadapi rasa takut tersebut
   Langkah terakhir sebenarnya adalah menghadapi rasa takut itu sendiri.
   Penting dicatat bahwa beberapa rasa takut itu sehat dan beberpa situasi
   harus dihindari bagi keamanan pribadi anda.Tidak ada penghargaan
   pahlawan menantang satuasi yang mengancam pribadi. Meskipun ancaman tersebut
   lebih ke mental dari pada fisik, sebenarnya melakukan sesuatu yang anda
   khawatir dapat menjadi penangkal terbaik meskipun mengadapi takut adalah
   suatu proses.